Bakut Sayur Asin.
Kamu bisa menyiapkan Bakut Sayur Asin menggunakan 7 bumbu dalam 6 langkah. Begini cara memasak nya.
Bumbu Bakut Sayur Asin
- Kamu perlu 1 kg daging bakut.
- Kamu perlu 4 ikat sayur asin.
- Diperlukan 10 siung bawang putih.
- Diperlukan 5 siung bawang merah.
- Siapkan secukupnya Lada.
- Siapkan secukupnya Garam.
- Siapkan secukupnya Kaldu jamur.
Langkah-langkah membuat Bakut Sayur Asin
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi di kuali.
- Masukan bakut ditumis sebentar.jangan dibolak balik karna bisa bikin daging bakut hancur.
- Masukkan air secukupnya sampai daging agak kerendam.lalu salin ke dalam panci agar lebih besar wadahnya.
- Diamkan selama kurang lebih 1 jam lebih agar daging empuk.dikira2 saja jika masih kurang empuk boleh tunggu tambah belasan menit. Kadang suka ada minyak dagingnya di bagian atas aku suka buang biar ga terlalu berminyak tapi kalau mau enak ya jgn dibuang. Lalu masukkan garam, lada, kaldu jamur secukupnya.koreksi rasa..
- Jika daging sudah matang, masukkan sayur asin yg sudah dipotong2.kenapa terakhir karna sayur asin cepat matang.dimasukkan sebentar kurang lebih 5-10 menit agar asam dari sayurnya keluar sehingga kuahnya asam..
- Bakut sayur asin siap untuk disantap 😊.